Rabu, 21 April 2010

riset GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK


  • Apa yang dimaksud dengan GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK ?

GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK adalah gelombang yang dapat merambat walau tidak ada medium. Energi elektromagnetik merambat dalam gelombang dengan beberapa karakter yang bisa diukur, yaitu: panjang gelombang/wavelength, frekuensi, amplitude/amplitude, kecepatan.

Amplitudo adalah tinggi gelombang, sedangkan panjang gelombang adalah jarak antara dua puncak. Frekuensi adalah jumlah gelombang yang melalui suatu titik dalam satu satuan waktu. Frekuensi tergantung dari kecepatan merambatnya gelombang. Karena kecepatan energi elektromagnetik adalah konstan (kecepatan cahaya), panjang gelombang dan frekuensi berbanding terbalik. Semakin panjang suatu gelombang, semakin rendah frekuensinya, dan semakin pendek suatu gelombang semakin tinggi frekuensinya.

  • Ciri-ciri gelombang elektromagnetik :
    Dari uraian tersebut diatas dapat disimpulkan beberapa ciri gelombang elektromagnetik adalah sebagai berikut:

1. Perubahan medan listrik dan medan magnetik terjadi pada saat yang bersamaan, sehingga kedua medan memiliki harga maksimum dan minimum pada saat yang sama dan pada tempat yang sama.

2. Arah medan listrik dan medan magnetik saling tegak lurus dan keduanya tegak lurus terhadap arah rambat gelombang.

3. Dari ciri no 2 diperoleh bahwa gelombang elektromagnetik merupakan gelombang transversal.

4. Seperti halnya gelombang pada umumnya, gelombang elektromagnetik mengalami peristiwa pemantulan, pembiasan, interferensi, dan difraksi. Juga mengalami peristiwa polarisasi karena termasuk gelombang transversal.

5. Cepat rambat gelombang elektromagnetik hanya bergantung pada sifat-sifat listrik dan magnetik medium yang ditempuhnya.

  • Berikut saya akan meriset tentang contoh penerapan gelombang elektromagnetik pada sinar-X.

Dulu, sekitar bulan maret 2009 yang lalu, saya mengalami kecelakaan. Ah .. begini ceritanya ..

Waktu itu, saya dan teman saya (sebut saja dia MELATI :D) baru pulang les, kebetulan saya dengan dia satu motor, akhirnya saya yang bawa motor, waktu bawa motor saya TIDAK KONSENTRASI ! dan akhirnya menabrak mobil (bagian belakang sebelah kiri). Saya sempat menghindar, tapi karena menghindarnya kearah kanan, kami jatuh ke kanan dengan kondisi motor yang gasnya masih jalan (sebut saja kami terseret -.-“). Setelah itu kami berdua dilarikan ke RS, di sana, kami diperiksa, diobati, dsb .. .. Nah, dokter bilang saya harus dirontgen, supaya melihat tulang bahu sebelah kanan ada yang patah atau tidak. Ternyata katanya hanya retak =.=

Waktu melihat alat rontgen saya bingung, “bagaimana sebenarnya cara kerja dari alat rontgen / sinar-X tersebut ?”. TETAPI !! sekarang saya sudah tahu :D berikut adalah cara kerja alat rontgen / sinar-X (riset saya) :

Sinar-X adalah salah satu bentuk dari radiasi elektromagnetik dengan panjang gelombang berkisar antara 10 nanometer ke 100 picometer (mirip dengan frekuensi dalam jangka 30 PHz to 60 EHz). Sinar-X umumnya digunakan dalam diagnosis gambar medikal dan Kristalografi sinar-X. Sinar-X adalah bentuk dari radiasi ion dan dapat berbahaya.

Sinar X di hasilkan apabila elektron bergerak pada kelajuan yang tinggi dan secara tiba-tiba berlaku perubahan dari segi kelajuan. Semua ini berlaku di dalam sebuah tiub x-ray. Di dalam sebuah tiub x-ray terdapat katod (-) yang merupakan sebuah filamen yang dipanaskan oleh tenaga elektrik. Pemanasan yang berlaku menyebabkan elektron dihasilkan dari filemen. Ini semua berlaku untuk persediaan elektron bagi di pecutkan untuk mendapatkan sinaran-X.

  • Sinar-x yang dihasilkan dengan tenaga 20-40 keV mempunyai panjang gelombang 10-7 cm dan sinar ini dikatakan sinar-x lembut (soft- rays).
  • Sinar-x yang dihasilkan dengan 40-125 keV mempunyai gelombang 10-8 cm. Sinar ini kerap digunakan untuk pemeriksaan x-ray diagnostik, manakala panjang gelombang yang lebih pendek lagi yang dihasilkan dengan tenaga 200-1000 keV digunakan dalam rawatan radioterapi yang lebih dalam (deep radiotheraphy). Sinar ini biasanya berukuran < 10-8 cm (hard rays).

0 komentar:

Posting Komentar

 

Louisa Gusni Maygrecia Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template