Rabu, 21 April 2010

riset KELISTRIKAN

Kata “Listrik” dalam kehidupan kita sehari – hari pasti sudah tidak asing lagi di telinga. Sudah pasti ! Karena hampir seluruhnya kegiatan yang kita lakukan berhubungan dengan listrik atau menggunakan listik. Dalam kehidupan kita sehari – hari listrik ikut berperan dalam kegiatan rumah tangga, pendidikan, perkantoran, dst.

Listrik sangat berpengaruh dalam kehidupan, coba saja bayangkan kita hidup tanpa ada listrik. Gak bisa buka facebook !, gak bisa nonton spongebob !, dan kalau hari sudah malam, “tau ah, gelap !”

Kalau dipikir – pikir, listrik begitu gampang digunakan. Tapi ingat, listrik itu TIDAK GRATIS, maka dari itu pemakaian listrik sekarang harus dikurangi, ya paling tidak gunakan listrik pada saat perlu saja, contohnya matikan saja lampu pada saat kita tidak memerlukannya. Ingat seperti iklan di televisi swasta “ ingat 1700 - 2200. Kalau kata Ibu saya, “ listrik jam segitu melonjak kali, mahal “ (itu sih kata Ibu saya, terserah anda mau setuju atau tidak).

Kalau menurut saya sendiri, saya susah untuk “berusaha” hemat listrik pada jam 1700 - 2200 tersebut. Karena pada jam tersebut lampu kamar hidup, AC kamar hidup, televisi hidup, lampu ruang keluarga hidup, lampu ruang makan hidup, kipas angin hidup, komputer/laptop hidup, dan banyak aliran listrik lain yang hidup.

Coba lihat tabel di bawah ini, berikut ini data yang saya kumpulkan dan teman – teman saya sebagai sumbernya.

No

Nama

Banyaknya lampu

Lampu yang paling sering digunakan dalam 1 hari


1

Rolla

20

10


2

Yessi

10

6


3

Dede

56

19


4

Asrie

11

4


5

Dhea

13

9


6

Novia

7

5


7

Saya

74

12


Data di tabel tersebut baru lampu saja, belum lagi jika ditambah dengan televisi, radio, komputer/laptop, AC, microwave, kipas angin, mesin cuci, dan alat – alat yang memerlukan listrik lainnya.

Jadi, kalau menurut saya sendiri, listrik itu memegang peranan yang sangat penting dalam kehidupan kita. Bagaimana menurut anda sendiri ?

0 komentar:

Posting Komentar

 

Louisa Gusni Maygrecia Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template